Friday , March 29 2024
Beranda / Edukasi / Inovasi Edukasi Tetap Hal Penting

Inovasi Edukasi Tetap Hal Penting

Hal penting dalam edukasi tetaplah inovasi. Pada bidang-bidang lain, inovasi juga menjadi hal penting. Secara khusus, inovasi untuk membangun kepercayaan konsumen pun menjadi syarat mutlak.

Catatan mengenai inovasi tersebut menjadi salah satu yang mengemuka dalam diskusi Kantar Worldpanel pada Senin (15/12/2014) yang mengambil tema pertumbuhan pasar di Asia Tenggara, terlebih untuk Indonesia.

Indonesia, sebagaimana penjelasan New Business Development Director Kantar Worldpanel Fanny Murhayati menjadi salah satu negara di Asia dengan tingkat pertumbuhan pasar produk konsumsi yang cepat habis dipakai (FMCG). Catatan menunjukkan angka pertumbuhan itu mencapai 13 persen dari dari total nilai pasar pada setahun terakhir di Oktober 2014.

Fanny menambahkan pihaknya melakukan riset terkini sejak Juli sampai dengan Oktober 2014 tentang pemasaran produk-produk FMCG yang dikonsumsi di luar rumah. Riset pada sekitar 7.000 rumah tangga atau kira-kira 20.000 person di kawasan perkotaan Indonesia menunjukkan ada lima preferensi kategori berbeda-beda pada setiap kelompok berdasarkan nilai pasar.

Kelompok pertama adalah anak usia di bawah sepuluh tahun. Pada kelompok ini, pilihan pembelian dan konsumsi di luar rumah adalah susu cair, biskuit, dan es krim.

Kelompok kedua adalah remaja berusia sebelas hingga dua puluh tahun. Preferensi pada kelompok ini adalah teh siap minum, biskuit, susu cair, dan es krim.

Kelompok ketiga adalah usia dewasa antara 21 hingga 30 tahun. Preferensi kelompok ini adalah teh siap minum, jus siap minum, isotonik, dan biskuit.

Kelompok keempat adalah usia dewasa antara 31-45 tahun. Preferensi kelompok ini adalah teh siap minum, air minum kemasan, dan isotonik.

Kelompok kelima adalah usia dewas di atas 45 tahun. Preferensi kelompok ini adalah teh siap minum, air minum dalam kemasan, dan isotonik.

Sementara itu, General Manager Kantar Worldpanel Soon Lee Lim dalam kesempatan itu menekankan pentingnya inovasi dan edukasi. Pada kelompok pertama, misalnya, edukasi untuk pentingnya informasi nutrisi bagi orang tua. Dampak dari inovasi dan edukasi itu diyakini memunyai peranan penting terhadap konsumsi anak.

 

sumber; kompas.com

Baca Juga

deras.co.id

QLR YPSA Membangun Karakter dan Menggali Potensi Diri

DERAS.CO.ID – Sebanyak 952 peserta ikuti pembukaan Quantum Leadership Ramadhan (QLR) XXIII Yayasan Pendidikan Shafiyyatul …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *