Thursday , March 28 2024
Beranda / Berita / Akhiri PAMB, Senat Mahasiswa UNIMED Gelar Khataman Al-Qur’an
deras.co.id

Akhiri PAMB, Senat Mahasiswa UNIMED Gelar Khataman Al-Qur’an

Medan, Dalam rangka penutupan Pembekalan Awal Mahasiswa Baru (PAMB) Universitas Negeri Medan, Senat Mahasiswa (SEMA) Universitas Negeri Medan menggelar kegiatan Khataman Al-Qur’an. Pelaksanaan Khataman Al-Qur’an dibagi kedalam 2 zona, yaitu zona 1 bertempat di Depan Auditorium. Dan zona 2 bertempat di Masjid Baiturrrahman Unimed, Rabu (15/08/2018).

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Departemen Agama Senat Mahasiswa (SEMA) ini merupakan yang pertama kali di Universitas Negeri Medan. Khataman Al-Qur’an dilakukan setelah shalat dzuhur berjama’ah. Seluruh mahasiswa baru muslim dibagi ke dalam 2 zona. Zona 1 (FMIPA, FIK, FIP) bertempat di depan Auditorium dan zona 2 (FE, FIS, FT, FBS) bertempat di Masjid Baiturrahman Unimed).

Rahmad Fauzul Yusro, Kepala Bidang Agama SEMA Unimed menyatakan kegiatan ini merupakan wujud dari rasa syukur mahasiswa baru atas diterimanya di Kampus Universitas Negeri Medan. Khataman Al-Qur’an ini dilakukan oleh lebih dari 2500 mahasiswa baru muslim dan senat mahasiswa, selama 15 menit setelah shalat dzuhur. Teknis nya, setiap mahasiswa muslim diberikan kupon yang berisikan surah dan ayat yang harus dibaca. Dan dari jumlah mahasiswa yang berkisar 2500-an itu, maka dalam waktu 10 menit setidaknya kita mengkhatamkan Al-Qur’an sebanyak 8 kali. Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama antara SEMA Unimed dan Volunteers PAMB 2018.

Baca juga: UNIMED Raih Medali Emas Di Ajang Inovasi Penelitian Internasional 2018

“Khataman Al-Qur’an ini merupakan upaya dalam membentuk karakter mahasiswa dari perspektif agama agar semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadapat Allah Tuhan Yang Maha Esa. Hal ini juga sesuai dengan tujuan dari Universitas Negeri Medan yaitu The Character Building ; membentuk mahasiswa yang berpendidikan karakter”, ujar Amirul Hazmi Hamdan, Ketua SEMA Unimed.

Salah satu Mahasiswa Baru Jurusan Seni Rupa Fakultas Bahasa dan Seni, Zuanda mengemukakan sangat kagum dengan Senat Mahasiswa atas kegiatan khataman Al-Qur’an di sela-sela aktivitas PAMB ini. Semoga kegiatan ini bukan hanya yang pertama dan terakhir, tapi diharapkan akan ada khataman Al-Qur’an pada agenda lainnya.

Sumber: unimed.ac.id

Baca Juga

deras.co.id

Jika Otak Pelaku Pembunuhan Deni Pratama Ditangkap, Citra Polisi Akan Kembali Baik

DERAS.CO.ID – Medan – Jika otak pelaku pembakaran terhadap almarhum Deni Pratama (32) hingga tewas …