Thursday , March 28 2024
Beranda / Berita / Rupiah ‘Nyungsep’ Hampir Rp15.000, Polri Siaga Kamtibmas
deras.co.id

Rupiah ‘Nyungsep’ Hampir Rp15.000, Polri Siaga Kamtibmas

Jakarta, Kuatnya nilai tukar dollar terhadap rupiah mendapat atensi Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Mereka mengantisipasi segala macam kemungkinan gangguan kemanan dan ketertiban masyarakat.

“Ya semua potensi pasti ada,” ujar Kepala Biro Penerangan Divisi Humas Mabes Polri Brigadir Jenderal Polisi Dedi Prasetyo di kantornya, Jakarta, Selasa (4/9).

Potensi-potensi gangguan kamtibnas tersebut tentunya akan dikaji terlebih dahulu. Tertutama terhadap kemungkinan yang biasanya muncul pasca nilai tukar rupiah melemah atas dollar.

“Apa bagian-bagian yang sangat rentan, bagian-bagian yang sangat membahayakan, kita pasti akan mengawasi secara progresif,” tegas dia.

Pimpinan Polri pun katanya sudah memberi arahan kepada Polda di seluruh wilayah Indonesia untuk mengantisipasi gangguan kamtibnas itu. “Khususnya mungkin kalau misalnya impact dari fluktuasi nilai tukar ada kenaikan harga-harga tertentu, itu kita antisipasi dengan seksama,” pungkas Dedi.

Diketahui, hari ini nilai tukar rupiah terhadap dollar ditutup dengan angka Rp 14.939. Hal ini pun membuat mayoritas anggota DPR berteriak dan memprotes Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam rapat paripurna siang tadi.

Sumber: jawapos.com

Baca Juga

deras.co.id

Ditetapkan Tersangka, Kejari Medan Tahan Mantan Bendahara Pengeluaran BLU RS Adam Malik

DERAS.CO.ID – Medan – Tim jaksa Penyidik Pidsus Kejaksaan Negeri (Kejari ) Medan, Rabu (27/3), …