Friday , March 29 2024
Beranda / Featured / Ayo Bantu, Gadis Belia Ini Alami Pembekuan Darah di Otak dan Perenggangan Tulang
deras.co.id

Ayo Bantu, Gadis Belia Ini Alami Pembekuan Darah di Otak dan Perenggangan Tulang

Seorang gadis belia bernama Nur Fadillah (15) mengalami kecelakaan di Jl. KL Yos Sudarso, Pekan Labuhan, Kota Medan pada Senin (21/10/2019).

Nur mengalami kecelakaan saat melintasi jalan tersebut bersama temannya. Belum jelas penyebab kecelakaan, namun dugaan sementara karena ditabrak mobil. Akibat kecelakaan tersebut, Nur dan temannya mengalami luka yang sangat parah. Nur yang mengalami luka terparah.

Dia mengalami pembekuan darah di otak, patah tulang leher dan perenggangan pada tulang kakinya. Pascakecelakaan, Nur langsung dibawa ke RS Materna untuk mendapat perawatan medis. Nur sudah mendapat perawatan medis, namun untuk beberapa tindakan medis membutuhkan biaya yang cukup besar.

Keluarga dan kerabat Nur mengatakan perkiraan dana yang dibutuhkan sekira Rp50 juta untuk tindakan medis mengobati Nur. Nur merupakan gadis yang hidup serba pas-pasan. Dia selalu membantu keluarganya yang hidup di bawah garis kemiskinan.

“Nur anak baik. Mereka dari keluarga miskin. Ini kami tetangga kumpul-kumpul uang untuk tambahan biaya pengobatan. Biaya pengobatan katanya sampai 50 juta,” kata tetangganya bernama Munial.

Nur tinggal bersama keluarganya di Jalan Young Panah Hijau Link. 8 Gg. Teratai, Kel. Labuhan Deli, Kota Medan.
Nur yang dikenal ramah dan baik tersebut saat ini membutuhkan bantuan dari para dermawan. Kondisi Nur sudah tidak sadarkan diri. Kelurga juga terus berusaha mencari pinjaman demi mengobati Nur.

Sumber: pelayananpublik.id

Baca Juga

deras.co.id

Satnarkoba Polres Sergai Ringkus Seorang Residivis Terduga Pengedar Sabu Di Silinda

DERAS.CO.ID – Sergai – Tim Opsnal Satnarkoba Polres Serdangbedagai (Sergai) berhasil meringkus seorang residivis berinisial …