Thursday , March 28 2024
Beranda / Featured / Budidaya Udang Vaname Kolam Terpal Bundar Dengan Water Mikro Controller System

Budidaya Udang Vaname Kolam Terpal Bundar Dengan Water Mikro Controller System

DELI SERDANG | Kondisi cuaca yang kurang baik beberapa Minggu terakhir, mengakibatkan beberapa peternak udang dan ikan mengalami kerugian.

Ini seperti banyaknya ikan dan udang yang mati, sehingga produksi dari peternak berkurang dan penurunan.

Diantaranya, banyaknya udang yang mati di tambak udang kawasan Desa Palu Manan Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang. Dan banyaknya ikan yang mati di tambak Kawasan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).

Mengantisipasi kematian ikan dan udang, dibutuhkan teknologi dan penanganan serius untuk menghadapi cuaca yang kurang baik. Sehingga, produksi ikan dan udang stabil.

Ini disampaikan Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Gus Irawan, Jumat (20/12/2019) pada acara Desimenasi Budi Daya Udang Vaname Kolam Terpal Bundar dengan Teknologi pendeteksi Air dan Probiotik AMIK Royal di Sei Mencirim, Kab. Deli Serdang.

Gus Irawan menyampaikan terimakasih kepada AMIK Royal yang sudah bersedia melakukan pelatihan, bagi para kelompok tani. Dengan menghadiri pembicara dan peneliti AMIK Royal, Jhonson Effendi Hutagalung ST, MKom didampingi Ikhsan SPd Mpdi.

Pada kesempatan itu, Gus juga menyebutkan, dengan menggunakan Water Mikro Controller System, untuk deteksi air akan mengurangi kegagalan dalam budi daya udang. Alat tersebut mampu mengontrol PH yang diinginkan, sesuai kebutuhan.

“Apabila terjadi deviasi, dengan segera alat Mikro Controller merespon dan menstabilkannya. Kedepan tidak hanya PH yang dikontrol alat tersebut, tapi akan ditambah dapat mengontrol TDS, Conductivity, Salinity air,” sebut Gus Irawan.

Pembicara dan peneliti AMIK Royal, Jhonson Hutagalung ST MKom mengucapkan terima kasih kepada pihak Ristek Dikti, yang mendukung kegiatan Penelitian Mikro Controller deteksi air untuk udang vaname.

Acara diakhiri dengan penyerahan alat dan kolam terpal Bundar dari AMIK Royal kepada Agus selau mewakili KUTP Hidrotani Sejahtera.

Pada kesempatan itu, Agus mengucapkan terima kasih atas penyerahan kolam terpal bundar dan alat deteksi air untuk budidaya Kolam terpal Bundar.

” Saya berharap kedepannya dapat berkordinasi lagi dalam bidang teknologi kontrol air, sehingga mengurangi kegagalan dalam ternak ikan dan udang,” harapnya.*

Baca Juga

deras.co.id

Satnarkoba Polres Sergai Ringkus Seorang Residivis Terduga Pengedar Sabu Di Silinda

DERAS.CO.ID – Sergai – Tim Opsnal Satnarkoba Polres Serdangbedagai (Sergai) berhasil meringkus seorang residivis berinisial …