DERAS.CO.ID – Jakarta – Menjelang akhir tahun, beberapa wilayah di Indonesia telah memasuki musim hujan yang seringkali disertai petir.
Banyak orang mengira bahwa berada di rumah saat hujan deras dan petir datang akan membuat mereka aman. Namun, kenyataannya, anggapan tersebut tidak selalu benar.
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat menyebutkan bahwa sekitar sepertiga cedera akibat sambaran petir terjadi di dalam rumah atau ruangan.
Petir yang menyambar memiliki daya listrik yang sangat besar dan panas. Karenanya, benda-benda di darat yang tersambar petir bisa hangus terbakar.
Dikutip dari CNBC Indonesia, ada beberapa hal yang tidak boleh dilakukan saat ada petir meski Anda berada di dalam rumah. Berikut paparannya menurut John Homenuk, seorang ahli meteorologi dan pendiri New York Metro Weather.
1. Mandi
2. Mencuci piring
3. Berada di dekat jendela, pintu, beranda dan beton
4. Menyentuh peralatan elektronik yang terhubung dengan stop kontak atau listrik (yaitu komputer, laptop, mesin cuci, dan kompor listrik)
5. Menggunakan telepon kabel
Homenuk memperingatkan agar tidak berada di dekat atau di dalam air selama hujan petir. Mandi atau mencuci piring semuanya dapat menimbulkan risiko tersambar karena air merupakan penghantar listrik yang baik.
Alisan listrik dari petir akan mengikuti jalur yang paling tidak tahan terhadap tanah. Kabel logam atau air di pipa dapat menyediakan jalur konduktif yang nyaman bagi listrik untuk mengikuti ke tanah.
CDC menyatakan bahwa risiko sambaran petir melalui pipa ledeng lebih rendah bagi mereka yang menggunakan pipa plastik dibandingkan dengan pipa logam.